Biologi

Pertanyaan

Sebutkan 3 kesimpulan dari percobaan fotosintesis Jan Ingenhousz !

1 Jawaban

  • Kesimpulan dari percobaan fotosintesis Jan Ingenhousz:

    1. Proses fotosintesis menghasilkan oksigenĀ 
    2. Tinggi rendahnya suhu mempengaruhi proses fotosintesis
    3. Intensitas cahaya matahari mempengaruhi cepat tidaknya proses fotosintesis
    4. Jumlah kadar CO2 mempengaruhi cepat tidaknya proses fotosintesis

    Fotosintesis adalah proses pembentukan energi makanan (glukosa) dari karbon dioksida (CO2) dan air (H2O) yang dibantu oleh sinar matahari pada tumbuhan.

    Pembahasan

    Fotosintesis terjadi pada tumbuhan yang memiliki zat hijau daun atau klorofil.

    Jan Ingenhousz adalah seorang dokter berkebangsaan Inggris. Pada tahun 1799 Jan Ingenhousz melakukan percobaan menggunakan tumbuhan air Hydrilla verticillata.

    Jan Ingenhousz memasukkan tumbuhan Hydrilla verticillata ke dalam bejana yang berisi air kemudian ditutup dengan sebuah corong yang diatasnya diletakkan tabung reaksi. Dari pengamatan yang dilakukan oleh Jan Ingenhousz muncul gelembung-gelembung pada ujung tabung reaksi. Adanya gelembung udara pada tabung reaksi menunjukkan adanya oksigen. Kesimpulan dari percobaan yang dilakukan oleh Jan Ingenhousz adalah proses fotosintesis menghasilkan oksigen yang tampak dari adanya gelembung udara yang berada pada tabung reaksi.

    Banyaknya oksigen yang dihasilkan dalam sebuah proses fotosintesis dipengaruhi oleh beberapa faktor. Faktor-faktor yang mempengaruhi antara lain adalah tinggi rendahnya intensitas cahaya, tinggi rendahnya suhu, dan banyak sedikitnya karbon dioksida.

    Jadi kesimpulan dari percobaan fotosintesis Jan Ingenhousz adalah:

    1. Proses fotosintesis menghasilkan oksigenĀ 
    2. Tinggi rendahnya suhu mempengaruhi proses fotosintesis
    3. Intensitas cahaya matahari mempengaruhi cepat tidaknya proses fotosintesis
    4. Jumlah kadar CO2 mempengaruhi cepat tidaknya proses fotosintesis

    Pelajari Lebih Lanjut

    1. Materi tentang kesimpulan dari uji coba Ingenhousz https://brainly.co.id/tugas/29811

    2. Materi tentang percobaan Ingenhousz https://brainly.co.id/tugas/4963521

    ----------------------------

    Detail Jawaban

    Kelas : 8 SMP

    Mapel : Biologi

    Kategori : Struktur dan Fungsi Jaringan Tumbuhan

    Kode : 8.4.6

    Gambar lampiran jawaban bintarifr

Pertanyaan Lainnya