jumlah faraday yang diperlukan untuk mereduksikan ion klorat (ClO3) menjadi klorin (Cl2) dalam larutan asam?
Kimia
aspalamania
Pertanyaan
jumlah faraday yang diperlukan untuk mereduksikan ion klorat (ClO3) menjadi klorin (Cl2) dalam larutan asam?
1 Jawaban
-
1. Jawaban hakimium
#Redoks
Reduksi ion klorat menjadi gas klorin dalam suasana asam
Langkah penyetaraan:
⇒ setarakan atom klor dengan menambahkan koefisien di ruas kiri
⇒ setarakan atom oksigen dengan menambahkan H₂O sebanyak kekurangan atom oksigen di ruas kanan
⇒ seimbangkan muatan di kedua ruas; total muatan ruas kiri = - 2 + 12, total muatan ruas kanan = 0, tempatkan 10 elektron di ruas kiri
2 ClO₃⁻ (aq) + 12 H⁺ (aq) + 10e → Cl₂ (g) + 6 H₂O (l)
Perhatikan, untuk 2 mol ion ClO₃⁻ melibatkan 10 elektron.
Berarti untuk 1 mol ion ClO₃⁻ melibatkan 5 elektron.
Ingat, 1 F (faraday) = 1 mol elektron.
Sehingga jumlah faraday yang diperlukan untuk mereduksikan ion klorat menjadi gas klorin dalam larutan asam adalah sebesar 5 F (5 faraday).