Apa yang di maksud dengan ragam hias, dan ragam hias simbolis, dan berikan contoh gambar tersebut
Wirausaha
megatryncy
Pertanyaan
Apa yang di maksud dengan ragam hias, dan ragam hias simbolis, dan berikan contoh gambar tersebut
1 Jawaban
-
1. Jawaban Rizviyani
Ragam Hias – sering disebut juga dengan ornamen yang merupakan salah satu bentuk kerajinan dari karya seni rupa yang biasa digunakan sebagai hiasan dalam mengisi sesuatu yang kosong pada suatu bidang atau benda. Ragam hias atau ornamen berasal dari istilah bahasa Yunani kuno yaitu “ornare”, yang memiliki arti menghias pada sesuatu yang kosong pada suatu bidang dengan sebuah hiasan lukis atau ukir.Ragam hias adalah susunan dari bentuk dasar hiasan yang biasa digunakan, sebagai pembuatan pola yang diulang-ulang dalam pembuatan sebuah karya seni atau kerajinan. Pembuatan ragam hias bisa berupa sebuah karya tenun, batik, ukiran, songket atau bisa juga dibuat sebagai pola pembuatan kerajinan dari bahan keras seperti pahat kayu dan batu.
Contohnya : ragam hias flora, ragam hias fauna, ragam hias figuratif