apa pengrrtian irama, pusat perhatian, dan keselarasan dalam seni rupa??
Seni
nadya716
Pertanyaan
apa pengrrtian irama, pusat perhatian, dan keselarasan dalam seni rupa??
2 Jawaban
-
1. Jawaban thresyaa
. Irama (Rythme)
Irama
Irama atau Ryhme merupakan pengulangan satu atau lebih unsur secara teratur dan terus menerus sehingga mempunyai kesan bergerak. Pengulangan ini bisa berwujud bentuk, garis, atau rupa-rupa warna. Pengulangan unsur bentuk jika diletakkan ditempat yang sama maka akan terlihat statis, berbeda dengan irama harmonis maka menghasilkan nilai estetika yang unik. Untuk itu pintar-pintar dalam melakukan variasi warna, ukuran, jarak, dan tekstur.
Pusat Perhatian (Center of Interes)
Pusat Perhatian
Prinsip seni rupa ini disebut juga prinsip dominasi adalah usaha untuk menampilkan bagian tertentu dari karya seni rupa sehingga terlihat menonjol atau gampang nya terlihat berbeda dengan bagian yang lain di sekitarnya. Bisa dilakukan dengan cara mengatur posisi, warna, ukuran, dan unsur lainnya.
Keselarasan (Harmoni)
Keselarasan
Keselarasan adalah prinsip guna menyatukan unsur yang ada di dalam seni rupa dari berbagai bentuk berbeda. Keselarasan muncul dengan adanya kesesuaian, kesamaan, dan tidak bertentangan. Keselarasan bisa dimunculkan dengan cara mengatur warna, pencahayaan, bentuk dengan rapi atau tidak terlalu mencolok satu sama lain. Tujuan prinsip harmoni ini untuk menciptakan perpaduan yang selaras. -
2. Jawaban Mala620
irama adalah penempatan jarak antara unsur yang satu dengan yang lain.
keselarasan adalah penggunaan unsur² seni yang berdekatan atau hampir sama.